Gridaoto.com - Pertemuan antara silinder dengan kepala silinder pasti terdapat gasket khusus.
Gasket kepala silinder ini bertugas untuk mencegah kebocoran baik kompresi maupun air radiator.
Masalah yang kerap dialami Toyota Fortuner diesel maupun Kijang Innova Diesel dengan mesin 2KD dan 2GD yakni gasket kepala silinder gosong.
Seperti yang sering ditemukan oleh Agus Woles, mekanik bengkel X-Boost Station.
"Masalah gasket kepala silinder gosong ini sering terjadi, biasanya ditemukan di antara silinder 2 dan 3," buka Agus.
Baca Juga: Turbo Rusak Bikin Tenaga Mesin Diesel Turun, Ini Penyebabnya
"Deteksi gasket kepala silinder gosong ini kalau air radiator menguap dan saat diisi akan menyembur keluar," tambahnya.
Air radiator yang menyembur keluar karena terkena tekanan kompresi mesin.
Selain itu tenaga mesin juga akan menurun karena kebocoran kompresi.