Sensor Temperatur Mesin Rusak, Ini Dampaknya Pada Sistem Pendingin

Ryan Fasha - Sabtu, 28 Mei 2022 | 20:00 WIB

Ilustrasi sistem pendinginan mesin mobil (Ryan Fasha - )

GridOto.com - Setiap sistem pendingin mesin mobil pasti dilengkapi dengan sensor temperatur suhu.

Sensor ini membaca seberapa panas air radiator.

Biasanya alat ini ditempatkan pada bagian blok mesin mobil.

Komponen sensor temperatur mesin ini bisa saja mengalami kerusakan.

Sensor temperatur ini juga bertugas memberikan sinyal ke extra fan atau kipas radiator elektrik.

Ilustrasi sensor temperatur

Baca Juga: Cara Cek Kondisi Air Radiator Setelah Motor Dipakai Mudik Atau Turing

"Jika rusak sudah pasti motor elektrik extra fan tidak akan bekerja," buka Davin dari bengkel Elika Automotive Performance.

"Hal ini dikarenakan tidak akan sinyal arus listrik yang memberitahukan extra fan harus hidup," tambahnya.

Umumnya, sensor temperatur mesin akan mulai memberikan sinyal arus listrik pada suhu air 80-90 derajat.