GridOto.com - Sejak berdiri tahun 1941, Jeep telah banyak menciptakan mobil berdarah off-road dengan kapabilitas adventure paripurna.
Salah satunya model legendaris Jeep Wrangler, yang hingga saat ini terus berevolusi menjadi SUV dengan tampang dan mesin modern.
Berbekal estetika maskulin dan gagah dari pabrikan, Jeep Wrangler jamak dibuat lebih tangguh bergaya ALTO (All Terrain Off-road).
Tapi nasib berdeda dialami Jeep Wrangler YJ buatan 1988 ini, yang sudah dirombak menjadi sebuah hod rod nyentrik.
Visualisasi Wrangler lawas ini tentu bikin pangling dan sangat berubah drastis, lantaran memasok panel bodi baru yang dibikin custom.
Desain wajah mengotak khas Wrangler YJ sudah dioperasi plastik dengan gril oval dan lampu-lampu bulat yang bikin wajahnya imut.
Lantas eksterior didominasi skema cat hitam matte dan sentuhan panel kayu yang mengias bagian bumper depan dan bagian samping.
Sebagai pelengkap tampilan, dipasang pelek model palang warna putih, atap terbuka dengan roll bar kokoh, dan kaca depan baru.