Daihatsu Charade Ini Jalan Mundur dengan Kecepatan Tinggi, Apakah Ini The Real Arus Balik?

Dia Saputra - Senin, 9 Mei 2022 | 18:05 WIB

Daihatsu Charade jalan mundur di Madura viral. (Dia Saputra - )

GridOto.com - Di tengah momen arus balik Lebaran 2022, sebuah Daihatsu Charade yang diketahui lansiran 1986 berulah di Sumenep, Madura.

Daihatsu Charade yang berjalan mundur itu viral setelah videonya diunggah oleh akun Instagram @andreli_48, Minggu (08/05).

Kabarnya, Charade bernomor polisi M-1965-VH itu melakukan aksinya di Jalan Raya Diponegoro, Kecamatan Kota Sumenep.

Tampak dalam video, mobil tua itu berada di jalur kiri dan berhadapan dengan mobil lain yang melaju normal.

Selain berjalan mundur, Daihatsu Charade berwarna hijau itu juga dilengkapi dengan speaker yang dinyalakan dengan volume cukup keras.

Hal ini lantas mengundang banyak perhatian warganet yang menyaksikan video yang diunggah akun Instagram @andreli_48.

Bahkan video tersebut langsung dibanjiri oleh beragam komentar warganet Tanah Air.

"Mentang-mentang arus balik, dia mundur jalannya," tulis @widipakey di kolom komentar video.

Komentar serupa juga disampaikan oleh pemilik akun @Mariana.

"Inikah yang dinamakan the real arus balik?," tulis @Mariana.

Baca Juga: Obat Awet Muda Daihatsu Charade, Modal Add-on Minimalis Kaki Kandas

Setelah video itu viral, beberapa warganet menjelaskan kalau pengemudi sudah diamankan.

"Karena membahayakan pengguna jalan lain, pengemudi beserta mobilnya diamankan Satlantas Polres Sumenep untuk ditindak lebih lanjut," tulis @andreli_48.

Biar sobat GridOto tak penasaran dengan aksi pengemudi Daihatsu Charade ini, mari simak video berikut :

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Andre Li (@andreli_48)