Tiga Hari Keliling Jakarta-Bekasi, Jangan Kaget Lihat Konsumsi BBM Mercedes-AMG GLA 35

Dwi Wahyu R. - Sabtu, 30 April 2022 | 17:30 WIB

Mercedes-AMG GLA 35 4MATIC di Holiday Fun Drive 2022 (Dwi Wahyu R. - )

GridOto.com - Selama tiga hari ini Mercedes-AMG GLA 35 4MATIC masih berkeliaran di aspal seputaran Jakarta dan Bekasi, Kamis-Sabtu (28-30/4/2022).

Mercedes-AMG GLA 35 4MATIC mengantarkan saya dan keluarga menghadiri acara buka bersama sahabat, cari takjil sampai beli baju Lebaran di pusat perbelanjaan.

Dimensi kompak Mercedes-AMG GLA 35 4MATIC enak banget buat penggunaan perkotaan.

Gampang bermanuver di lalu lintas yang padat dan saat parkir di ruang terbatas.

Apalagi Mercedes-AMG GLA 35 4MATIC dibekali sejumlah sensor jarak di sejumlah bagian tubuhnya yang akan berteriak ketika ada halangan atau benda di dekatnya.

Dwi Wahyu R./GridOto.com
Mengemudikan Mercedes-AMG GLA 35 4MATIC di tengah kemacetan Jakarta

Cuma kalau lalu lintas padat seperti menjelang waktu berbuka puasa, alarm peringatannya jadi mengganggu karena terlalu sering bunyi.

Posisi mengemudi yang baik dan jok sporty yang memeluk tubuh membuat kemacetan bukan masalah.

Apalagi SUV ini dibekali sistem audio Burmester Surround Sound System yang memanjakan telinga.

Selama tiga hari ini mode berkendara disetel di Comfort dan sistem start/stop aktif, demi mendapatkan konsumsi Pertamax Turbo yang paling efisien.

Baca Juga: Mercedes-AMG GLA 35, Mobil Termahal dan Terkencang di HFD 2022

Baca Juga: Liburan Pakai Mercedes-AMG GLA 35 4MATIC, Dapat Asisten Pribadi

Walau hasilnya cukup bikin nyengir, konsumsi BBM-nya 8,7 km/l.

Maklum lah mobil ini dibekali mesin yang kencang buat sebuah SUV kompak.

Mercedes-AMG GLA 35 4MATIC dibekali mesin 4-silinder in-line dengan turbocharger yang membangkitkan tenaga 306 dk/5.800 rpm dan torsi puncak 400 Nm/3.000-4.000 rpm.

Dapur pacu ini dikawinkan dengan transmisi AMG Speedshift DCT (Dual Clutch Transmission) 8-speed.

Kombinasi ini membuat ia diklaim pembuatnya bisa berakselerasi 0-100 km/jam dalam waktu 5,2 detik dan meraih kecepatan tertinggi 250 km/jam.

Mercedes-AMG GLA 35 4MATIC adalah produk AMG pertama yang dirakit di Indonesia.

Dwi Wahyu R./GridOto.com
Mercedes-AMG GLA 35 4MATIC di Holiday Fun Drive 2022

Mercedes-AMG GLA 35 4MATIC ini harga off-the road-nya pada April 2022 Rp 1.190.000.000.

Kalau dibuat on-the road itu ya sekitar Rp 1.300.000.000, bestie.

Pantau terus perjalanan Mercedes-AMG GLA 35 4MATIC di Holiday Fun Drive 2022 di sini.

Atau pantengin akun Facebook serta Instagram GridOto dengan tagar #HolidayFunDrive2022 dan #HFD2022.