GridOto.com - Walaupun sudah diberi rambu larangan, beberapa motor yang dikendarai pemudik masih saja ada yang masuk ke Gerbang Tol (GT) Bekasi Barat 1.
Melansir Tribunnews.com, sejumlah pengendara motor yang masuk ke GT Bekasi Barat 1 itu mengaku tak sengaja.
Salah satu pengendara motor yang enggan disebutkan namanya bahkan mengaku tidak melihat adanya rambu.
"Kami salah belok dari lintas perempatan Metropolitan Mall dan masuk ke ruas GT Bekasi Barat 1," ungkapnya.
Alhasil pemudik yang salah jalur diberhentikan oleh petugas dan diberikan edukasi.
"Kami mengaku salah jalur karena tak melihat adanya rambu di perempatan Metropolitan Mall," terangnya.
Ia mengaku, petugas tidak memberi sanksi tilang kepada sejumlah motor yang salah jalur.
"Petugas hanya mengimbau agar kami lebih konsentrasi dan memperhatikan rambu lalu lintas," katanya.
Seluruh pemotor yang salah jalur itu diimbau untuk putar balik di U-Turn yang dekat dengan GT Bekasi Barat 1.
Baca Juga: Gara-gara Sang Kakak Salah Jawab, Bocah SD Tertinggal di Rest Area Tol Sutojayan Pasuruan
Menurut pantauan Tribunnews.com, volume kendaraan yang melintas di GT Bekasi Barat 1 masih terpantau lengang pada Jumat (29/4/2022) pukul 14.00 WIB.
Kendaraan yang melintas masih didominasi kendaraan pribadi berpelat B dan transportasi umum atau angkutan massal.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Tak Lihat Rambu, Sejumlah Pemudik Sepeda Motor Salah Masuk ke Gerbang Tol Bekasi Barat 1