Fortuner VNT Lungsur ke Anak Langsung Dibikin Kencang, Ini Videonya!

Aditya Pradifta - Jumat, 29 April 2022 | 17:06 WIB

Modifikasi Fortuner VNT dibikin kencang usai lungsur ke anak (Aditya Pradifta - )

GridOto.com - Modifikasi Toyota Fortuner VNT satu ini memang lungsuran dari ayah ke anak dan langsung dikorek performanya.

Adalah Misbakh si empunya Big SUV Toyota ini yang mengaku jika Fortuner yang ia gunakan ini merupakan pegangan ayahnya sejak 2014. 

"Tapi pas pindah sekolah ke Bandung saya bawa aja, pas ketahuan ya diomelin hahaha... Tapi akhirnya ya ngelungsur juga," buka Misbakh berkelakar.

"Cuma pas dari bokap juga udah sempet diganti ECU-nya pakai ECU Shop. Jadi pas dapet tinggal tambahin yang lain aja di performance," sambungnya.

Aditya Pradifta
Mesin 2.500 cc 2KD-FTV dioptimalkan performanya
Nah beberapa part yang diubah lagi oleh Misbakh yakni pada suplai udara, exhaust system, dan sistem manipulasi throttle.

Untuk suplai udara kini mengandalkan open filter lansiran K&N dengan custom piping.

"Tapi paling pertama sebetulnya buat diesel dan di mobil saya sendiri itu EGR delete. Itu udah hampir pasti paling pertama dilakuin sama pengguna diesel deh," ungkapnya.

Lantas biar termanipulasi optimal maka dipasangi juga throttle control.

Aditya Pradifta
Toyota Fortuner lawas masih ganteng dipakai anak kuliahan
Selanjutnya beralih ke exhaust system yang diubahnya mulai dari down pipe dan front pipe menggunakan ADR.

Sedangkan pipa di tengah dan resonator dipilihnya pakai Alecon Silent Series, lalu dituntaskan dengan tail pipe 507.

Aditya Pradifta
Fortuner VNT bisa lari kencang 201 m dalam 10 detik
"Tapi yang settingan sekarang belum tuning sama sekali, kalau merujuk data hasil dynotest yang lama sih tenaganya cuma di 260 dk, gak beda jauh sama standar," bebernya lagi.