Buat yang Doyan Modifikasi Audio, Kenali Fitur Autotune di Prosesor

Radityo Herdianto - Jumat, 6 Mei 2022 | 12:00 WIB

Kicker Key Smart Amplifier Digital Audio Processor Key180.4 (Radityo Herdianto - )

GridOto.com - Buat yang doyan modifikasi audio, kenali fitur autotune di prosesor.

Perangkat prosesor berfungsi sebagai penyempurna suara dari speaker audio mobil yang terpasang.

Beberapa jenis prosesor audio mobil dilengkapi dengan fitur autotune.

Autotune pada dasarnya berfungsi sebagai pengoreksi dengan mengatur preset terhadap frekuensi suara yang dihasilkan speaker secara otomatis.

"Jika pada prosesor umunya proses tuning dilakukan secara manual," terang Richard Kurniawan, dari PT Kramat Motor, bengkel spesialis audio mobil di Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Salim
DSP meningkatkan kualitas suara

Baca Juga: Bawaan Sudah Bagus, Ternyata Ini Tujuan Upgrade Audio di Mobil Premium

"Prosesor dengan autotune akan melakukan tuning dan koreksi secara otomatis," terusnya.

Pada prosesor autotune dilengkapi dengan mic yang sebagai receiver.

Mic diposisikan pada salah satu area kabin mobil sebagai titik fokus suara, umumnya di bagian pengemudi.