GridOto.com – Bertepatan dengan Hari Kartini yang diperingati setiap tanggal 21 April, PT Astra Honda Motor (AHM) mengajak ribuan Kartini masa kini belajar ilmu safety riding.
Pada perayaan Hari Kartini tahun ini, sebanyak 1.143 perempuan Indonesia dari Sabang hingga Merauke belajar ilmu safety riding.
Mereka diajarkan ilmu safety riding oleh PT AHM bersama jaringan main dealer sepeda motor Honda seluruh Indonesia.
Edukasi ini berlangsung pada 15-20 April 2022 dengan tajuk “Bangga menjadi Generasi #Cari_aman”.
Dihadiri ribuan siswi pelajar dan mahasiswi dari berbagai sekolah serta perguruan tinggi seluruh Indonesia, melalui daring dan luring dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.
Para generasi muda perempuan ini berkomitmen untuk menciptakan keselamatan berkendara di jalan raya.
Juga menjadi bagian dari Generasi #Cari_aman” yang menempatkan keselamatan sebagai prioritas utama dan menjadikan keselamatan berkendara menjadi bagian dari gaya hidup mereka.
Dalam siaran pers PT AHM, disebutkan pada kegiatan seminar “Bangga menjadi Generasi #Cari_aman”, para peserta mendapatkan edukasi mengenai keselamatan berkendara dari para instruktur perempuan safety riding Honda yang bersinergi dengan Korlantas Polri.
Tidak hanya itu, para instruktur perempuan dari safety riding Honda juga berbagi informasi terkait persiapan sebelum berkendara, cara berkendara harian yang aman, postur berkendara yang baik dan benar.