GridOto.com - Demi memperlancar arus mudik lebaran 2022, akan ada perubahan lokasi transaksi di Jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali).
Hal ini diungkapkan Mahbullah Nurdin, Anggota Badan Pengelola Jalan Tol (BPJT) unsur Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), saat konferensi pers hybrid Astra Infra.
Menurutnya, perubahan lokasi transaksi di tol Cipali dilakukan setelah pihaknya menggelar simulasi dalam rangka mencegah penumpukan kendaraan di jalur mudik.
"Selama ini masyarakat yang mau menempuh perjalanan di Cipali itu selalu transaksi atau pembayaran tolnya di Gerbang Tol Palimanan. Pada saat mudik lebaran kali ini, transaksinya dipindahkan," ujarnya Rabu (20/4/2022).
Namun bukan berarti pemudik yang lewat Jalan Tol Cipali ini akan bebas biaya, melainkan hanya lokasi transaksi saja yang dipindahkan.
"Lokasi transaksi Tol Cipali ini akan dilakukan di gerbang tol berikutnya, seperti sampai di Gerbang Tol Kalikangkung. Jadi ini dipindahkan saja, bukannya tidak bayar," ucapnya.
Lanjut menurut Nurdin, kebijakan tersebut dilakukan pemerintah demi mengurangi penumpukan antrean kendaraan saat arus mudik lebaran 2022.
Berdasarkan data Litbang Kementerian Perhubungan (Kemenhub), animo mudik lebaran tahun ini akan terjadi lonjakan yang begitu signifikan.
Sehingga pemindahan lokasi transaksi pembayaran Tol Cipali ini bisa memberi kenyamanan dan menghindari hambatan lalu lintas di jalur tersebut.
BPJT berharap, mudik lebaran 2022 bisa berjalan lancar dan tidak ada hambatan transaksi di main road Gerbang Tol Palimanan.
Berikutnya yang tidak kalah penting, pengguna jalan tol diimbau menyiapkan saldo uang elektroniknya sebelum pergi mudik ke kampung halamannya.