Edan! Survey Kemenhub Menyebutkan 23 Juta Mobil dan 17 Motor Bakal Dipakai Selama Mudik Lebaran 2022

Gayuh Satriyo Wibowo - Selasa, 19 April 2022 | 10:10 WIB

Ilustrasi kemacetan mudik Lebaran 2022 (Gayuh Satriyo Wibowo - )

GridOto.com - Puluhan juta kendaraan diperkirakan bakal padati jalanan di Indonesia selama momen mudik Lebaran 2022.

Tak hanya mobil saja, motor pun juga bakal turun ke jalan.

Melalui kanal Youtube Sekretariat Presiden, Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo menyebutkan 23 juta mobil akan digunakan mudik.

Sedangkan motor jumlahnya diperkirakan mencapai 17 juta.

"Dari survey Kementerian Perhubungan didapatkan hasil bahwa akan ada 23 juta mobil dan 17 juta sepeda motor yang akan digunakan oleh para pemudik," ujarnya, Senin (17/4/2022).

Youtube.com/Sekretariat Presiden
Presiden Joko Widodo menyebutkan akan ada 23 juta mobil dan 17 motor yang digunakan pada mudik Lebaran 2022

Jelas jumlah tersebut sangat banyak.

Maklum saja, mudik Lebaran tahun lalu sempat dilarang.

Hal tersebut lantaran tingginya kasus penyebaran Covid-19 di Indonesia.

Tak ayal pemerintah sempat membuat barikade untuk mencegah perantau untuk pulang ke kampung halaman.

Baca Juga: Modal Obeng bikin Ban Mobil Aman Dipakai buat Mudik Lebaran 2022

Seperti melakukan penyekatan dan menutup beberapa akses jalan di momen-momen tertentu.

Dengan diizinkannya mudik Lebaran 2022 maka diperkirakan membludaklah jumlah pemudik.

Ibarat keran dibuka, momen ini dimanfaatkan pemudik untuk melepas rindu dengan sanak saudara di momen Hari Raya Idul Fitri.

Tak heran jika 40 juta kendaraan baik motor maupun mobil bakal memadati jalan.

Dengan tingginya kendaraan yang digunakan mudik diperkirakan akan membuat kemacetan.

"Ini adalah jumlah yang sangat besar dan diperkirakan akan terjadi kemacetan parah," kata Jokowi.