Sokbreker Depan Yamaha Fazzio Keras? Bengkel Spesialis Kasih Tahu Penyebab Dan Solusinya

Isal - Rabu, 13 April 2022 | 16:40 WIB

Sokbreker depan Yamaha Fazzio keras, berikut penyebab dan solusinya (Isal - )

GridOto.com - Bantingan sokbreker depan Yamaha Fazzio terasa keras?

Bengkel spesialis berikut ini kasih tahu penyebab dan solusinya.

Kebetulan bengkel berada di Jalan Rawa Jati No.8, Krukut, Depok, Jawa Barat ini pernah bongkar sokbreker depan Yamaha Fazzio.

"Penyebab sokbreker depan Yamaha Fazzio keras itu karena jarak main suling (piston fork) yang pendek," buka Eko Cahyono, Owner Klinik Shock, bengkel spesialis sokbreker dan kaki-kaki motor kepada GridOto pada Senin lalu (28/03/2022).

Isal/GridOto.com
Ilustrasi bagian-bagian sokbreker depan, yang ditunjuk pada panah berwarna merah merupakan sulingan atau piston fork

Baca Juga: Duo Yamaha Fazzio Bikin Melongo Ulah Bengkel Bekasi Jadi Tambah Maksi

Menurut Eko, jarak main suling atau piston fork Yamaha Fazzio yang pendek membuat jarak main atau travel sokbreker depan Yamaha Fazzio jadi pendek.

"Efeknya sudah tentu bikin bantingan sokbreker depan jadi keras," ungkap Eko.

Menurut Eko, solusinya agar sokbreker depan Yamaha Fazzio lebih empuk dengan meninggikan suling atau piston fork sokbreker depan Yamaha Fazzio.

"Kalau saya biasanya sulingannya ditinggikan 1,5 sampai 2 cm," jelas Eko.

Isal/GridOto.com
Ilustrasi sulingan atau piston fork sokbreker depan

Baca Juga: Yamaha Fazzio Hybrid Connected Dinobatkan Sebagai Rookie of The Year Roda Dua OTOMOTIF Award 2022, Begini Penilaiannya

"Dengan suling sokbreker yang lebih panjang membuat jarak mainnya juga lebih jauh efeknya bantingannya jadi lebih empuk," tuturnya.

Sayangnya, Eko tidak memberi tahu bagaimana cara meninggikan sulingan sokbreker depan Yamaha Fazzio lebih lanjut.

Buat yang penasaran bisa langsung saja sambangi bengkel yang enggak jauh dari pintu tol Krukut ini.

Klinik Shock

Jalan Rawa Jati No.8, Krukut, Limo, Depok, Jawa Barat

0811-1088-942