Alasan Ganti Oli Mesin Enggak Perlu Disemprot Angin Kompresor

Ryan Fasha - Selasa, 12 April 2022 | 18:00 WIB

Marak oli palsu dipasaran, penting menentukan bengkel rekomendasi khusus ganti oli (Ryan Fasha - )

GridOto.com - Saat mengganti oli mesin, sering kali mekanik menyemprotkan angin bertekanan atau angin kompresor ke dalam mesin.

Angin kompresor yang disemprotan ke dalam mesin dimaksudkan agar oli yang ada di dalam mesin bisa keluar semua.

Lalu apakah cara tersebut diperbolehkan dan efektif?

Oleh karena itu, GridOto.com bertanya ke Ajat, Kepala Bengkel Astra BMW Sunter, Jakarta Utara.

"Sebenarnya cara menyemprotkan angin kompresor itu enggak perlu," buka Ajat.

Radityo Herdianto / GridOto.com
Ilustrasi ganti oli mesin mobil

Baca Juga: Ganti Oli Mesin Mobil Berdasar Kilometer atau Bulan, Ini Videonya

"Angin kompresor ini pasti mengandung uap air yang bisa masuk ke mesin," buka Ajat.

"Uap air yang masuk ke mesin dalam jumlah banyak ini bisa mengakibatkan muncul karat di beberapa bagian," tambahnya.

Selain itu juga, menyemprotkan angin kompresor  sebenarnya kurang efektif.