Pemilik Mobil Wajib Tahu, Begini Cara Baca Kode Pada Dinding Ban Mobil

Rudy Hansend - Senin, 11 April 2022 | 15:14 WIB

Arti kode pada dinding ban mobil (Rudy Hansend - )

GridOto.com - Setiap ban mobil dilengkapi kode pada dindingnya untuk memberitahukan spesifikasinya.

Kode tersebut juga ada pada ban motor, tapi cara bacanya berbeda.

Informasi yang diberikan antara lain adalah spesifikasi dan tahun produksi.

Spesifikasi ban meliputi ukuran ban, batas kecepatan, batas beban maksimum, dan tahun produksi.

Langsung saja kita praktekkan, pada gambar dinding ban di atas, tertulis 205/55 R16 91 V Maksudnya adalah sebagai berikut:

205 = Angka ini menunjukan lebar tapak ban dalam satuan milimeter.

55 = Angka ini menunjukan profil ban, yaitu persentase rasio tinggi ban terhadap lebar tapak ban.

R = Huruf ini menunjukan konstruksi ban Radial

16 = Angka ini menunjukan ukuran diameter dalam ban dalam satuan inci.

91 V = Angka 91 menunjukan indeks beban maksimum yang dapat ditumpu oleh ban. Sedangkan huruf V menunjukan speed rating, yaitu batas kecepatan maksimum yang direkomendasikan.

"Arti kode ban tersebut bertujuan memudahkan anda dalam membeli ban baru di toko," ucap Zulheryamin pemilik toko Jaya Ban Jl Raya Serpong No. 264, Tangerang Selatan, kepada GridOto Minggu ( 10/4/2022)