GridOto.com - Ngiri enggak sih, di Malaysia harga Honda CT125 ternyata lebih murah dari di Indonesia lho.
Honda CT125 sendiri adalah salah satu motor CBU yang menarik, apalagi banyak juga artis dan influencer yang juga memilikinya seperti Ariel Noah, juga Gofar Hilman.
Sebagai motor CBU harga Honda CT125 ini termasuk tinggi untuk ukuran motor bermesin 125 cc.
Berdasarkan pricelist di website resmi Astra Honda Motor, per April 2022 ini ia dijual seharga Rp 77.565.000.
Honda CT125 sendiri baru-baru ini telah dirilis di negara tetangga, Malaysia.
Dan ternyata harga Honda CT125 di Malaysia ini lebih murah jika dibandingkan dengan di Indonesia, yakni dibanderol 16.813 Ringgit.
Nilai itu setara dengan Rp 57,4 jutaan (Kurs 7 April 2022, 1 Ringgit = Rp 3.414).
Terdapat selisih Rp 20 jutaan, bisalah untuk beli satu unit motor lagi seperti All New BeAT yang cuma Rp 17-18 jutaan, bahkan New Genio yang cuma Rp 18-19 jutaan.
Honda CT125 sendiri basisnya merupakan sebuah motor bebek bermesin 125 cc.
Tapi desainnya cenderung anti-mainstream karena bertema adventure, lengkap dengan sokbreker depan panjang.
Selain itu knalpot yang posisinya tinggi menyiratkan ia siap diajak berpetualang hingga melewati sungai kecil.
Apalagi ia juga dibekali ban yang kembangannya cukup kasar demi melibas medan yang karakternya beragam, bukan cuma di aspal.
Kalau pendapat kamu mengenai Honda CT125 sendiri gimana?