GridOto.com - Restomod Yamaha XS650, tampang rupawan dengan jubah mencolok.
Yamaha XS650 jadi salah motor yang sering dijadikan bahan custom oleh banyak builder.
Alasannya tentu karena performa Yamaha XS650 yang impresif serta desain mirip motor lawas Inggris.
Berikut ialah custom Yamaha XS650 yang setelah mendapat restomod dari Alf dan Mihaela dari Bandisca Motorcycles.
Dalam prosesnya, Alf dan Mihaela mulai dengan melucuti setiap bagian motor dan dilanjutkan sedikit mengupgrade mesin keluaran tahun 1974 ini.
Mereka memasang filter DNA dan sistem kelistrikan baru demi performa prima serta karena bawaan XS650 sudah tidak ada.
Selain itu dipasang juga exhaust system dengan header custom dan muffler Spark Exhaust Custom Series.
Lalu untuk sektor kaki-kaki, banyak part bawaan yang masih dipertahankan namun dengan beberapa perbaikan.
Meski begitu untuk bannya sudah diganti dengan Victory TT Classic yang bernuansa klasik dan dilengkapi sepatbor kustom.
Lanjut ke bagian bodywork, subframe sudah dirombak dan di atasnya terpasang jok kustom yang elegan.
Lalu ada stoplamp mungil di atas sepatbor belakangnya untuk menguatkan kesan minimalis.
Maju ke depan, untuk tangkinya masih mengandalkan bawaan aslinya yang dipadukan dengan kokpit minimalis.
Untuk kokpitnya sendiri diisi setang motocross lawas yang dipadukan dengan speedometer dan saklar-saklar mungil.
Lalu dipasang headlamp berkaca kuning untuk menguatkan kesan klasik pada Yamaha XS650 ini.
Sebagai sentuhan finishing, kelir violet sesuai dibalurkan pada tangkinya memberi kesan unik.
Hasilnya, Yamaha XS650 ini tampil semakin elegan dan menarik berkat restomod dari Bandisca Motorcycles.
Baca Juga: Adult Schwinn, Yamaha XS650 Custom Terinspirasi Dari Sepeda Stingray Orange Krate
Baca Juga: Yamaha XS650 Cafe Racer, Dapat Ubahan Menyeluruh, Tampang Modern Klasik