Tips Aman Bikin Mesin Motor Bisa Minum Bensin Oktan Lebih Tinggi

Uje - Senin, 4 April 2022 | 11:40 WIB

Ilustrasi isi bensin (Uje - )

GridOto.com - Begini tips aman bikin mesin motor bisa minum bensin oktan lebih tinggi.

Kompresi mesin motor umumnya sudah diatur oleh pabrikan menyesuaikan spesifikasi dan karakter mesin yang diinginkan.

Namun, ada cara untuk bisa meningkatkan rasio kompresi mesin menjadi lebih tinggi.

Ini bisa diterapkan jika kalian ingin menggunakan bensin dengan oktan yang lebih tinggi dari anjuran.

Baca Juga: Saat Pasang Knalpot Racing di Motor Apa Harus Sekalian Ganti Paking?

Menurut Ricard Riesmala mekanik dari bengkel A2 speed, ada dua cara aman untuk meningkatkan rasio kompresi mesin.

"Kalau untuk harian saya sarankan untuk papas head silinder," ucap Ricard yang bengkelnya di Jl. Joglo Raya, No.92E, Jakarta Barat.

"Dipapasnya tidak usah terlalu banyak, cukup dipapas 0,5 mm saja sudah cukup," terangnya.

"Apalagi motor-motor sekarang kompresinya sebetulnya sudah cukup tinggi, ada di angka 10-11: 1 rata-rata," terangnya lagi.

Baca Juga: Jarang Disadari, Begini Ciri Paking Knalpot Motor yang Bocor