GridOto.com - Max Verstappen berhasil menjadi juara F1 Arab Saudi 2022 di Sirkuit Jeddah pada Minggu (27/3) malam waktu setempat atau Senin dini hari WIB.
Juara dunia F1 2021 Max Verstappen memenangkan balapan seri kedua F1 2022 ini setelah melewati pertarungan ketat dengan Charles Leclerc dalam delapan lap terakhir.
Kedua pembalap berulang kali berganti posisi, di mana DRS jadi penentu hasil pertarungan kedua pembalap.
Leclerc berulang kali menunjukkan manuver cerdas dengan mengalah di zona DRS sebelum tikungan terakhir, kemudian menyalip Verstappen di zona aktivasi DRS di trek lurus utama.
Selama beberapa lap Verstappen terjebak tipuan Leclerc, sebelum akhirnya menyadari kesalahannya.
Setelah Verstappen sadar, keduanya malah sama-sama berusaha mengalah sebelum tikungan terakhir agar bisa memimpin di trek lurus utama.
Pada lap 47 dari 50 lap, Verstappen bisa benar-benar unggul dari pembalap Ferrari, Charles Leclerc.
Kekuatan mobil Red Bull sulit untuk dikejar Leclerc dan akhirnya Verstappen melenggang mulus di garis finis.
Sementara itu Carlos Sainz berhasil mengamankan podium terakhir F1 Arab Saudi dengan sedikit keberuntungan.
Baca Juga: Mobil Mogok Saat Menuju Grid, Yuki Tsunoda Gagal Start Balapan F1 Arab Saudi 2022