Muscle R, Harley-Davidson Sportster XR1200 Scrambler Full Custom

Fedrick Wahyu - Jumat, 25 Maret 2022 | 14:10 WIB

Harley-Davidson Sportster XR1200 scrambler (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - Diperkenalkan pada tahun 1957, Harley-Davidson Sportster menjadi salah satu motor yang sering dicustom.

Salah satu contoh ialah Harley-Davidson Sportster XR1200 bergaya scrambler hasil garapan Chet Perez dari Cohn Racers ini.

Pada proyek yang diberi nama "Muscle R" ini, Chet melakukan banyak proses custom termasuk pada rangka.

Pepper Yandell
Tampilannya jadi lebih sangar dan macho

Proses diawali dengan membuatkan rangka baru dari alloy demi mendapatkan postur agresif dan handling maksimal.

Kemudian pekerjaan dilanjutkan dengan membuatkan swing arm baru yang dibantu oleh David Sanchez dari BottPower.

Swing arm tersebut lalu dipasangi sok Ohlins, pelek 18 inci yang kemudian dilengkapi pengereman Brembo.

Pepper Yandell
Swingarm hasil kustom dan memakai shock belakang Ohlins

Pindah ke kaki depan, garpu depan Ohlins dipasang menggunakan segitiga CNC aluminium untuk mengimbangi suspensi belakangnya tadi.

Tak ketinggalan dipasang pelek 18 inci dan pengereman berkaliper Brembo empat piston dan cakram floating 330 mm.

Pepper Yandell
Garpu depan juga mengandalkan produk Ohlins

Berikutnya untuk sektor mesin, ada beberapa ubahan impresif seperti remap ECU dan pemasangan air intake baru.

Tak ketinggalan disematkan exhaust system custom berbahan titanium 2into2 dengan muffler Akrapovic yang akan memberikan raungan gahar.

Pepper Yandell
Sektor mesin mendapatkan beberapa upgrade apik

Lanjut ke bagian bodywork, di atas subframe-nya sudah terpasang jok yang dibungkus kulit cokat yang elegan.

Kemudian ada breket pelat nomor di bagian belakang dan sistem kelistrikan di bawah joknya.

Pepper Yandell
Di atas subframe terpasang jok kustom elegan

Maju ke depan, ada tangki anyar dari pelat aluminium yang kemudian dibalut dengan serat karbon yang mewah.

Sedangkan kokpitnya dibuat minimalis dengan setang custom, panel speedometer dan headlamp mungil.

Pepper Yandell
Tangki dan kokpit juga hasil kustom

Terakhir sebagai finishing, bagian rangka diberi kelir hitam dan untuk bodi-bodinya dibiarkan menampilkan motif karbonnya.

Hasilnya, Harley-Davidson Sportster XR1200 ini menjelma menjadi scrambler yang tampil gagah dan macho.

Pepper Yandell
Harley-Davidson Sportster XR1200 scrambler yang macho

Baca Juga: Harley Davidson Sportster Jadi Scrambler Modern, Garpu Depan Pinjam KTM

Baca Juga: Harley-Davidson Dyna Low Rider Custom, Ubahan Full Sampai Pasang Swing Arm Ducati S4R