Jakarta Auto Week 2022 Dinilai Sukses, Catat 53.000 Pengunjung Selama Pameran

Wisnu Andebar - Senin, 21 Maret 2022 | 14:20 WIB

Pameran Jakarta Auto Week 2022 (Wisnu Andebar - )

GridOto.com - Setelah berlangsung selama sembilan hari, pameran Jakarta Auto Week (JAW) 2022 berakhir pada Minggu (20/3/2022).

Hingga hari terakhir penyelenggaraan, tercatat sebanyak 53.164 pengunjung memadati JAW 2022 yang diselenggarakan di Jakarta Convention Center (JCC) mulai 12 sampai 20 Maret 2022. 

Menurut Yohannes Nangoi, Ketua Umum
Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) selaku penyelenggara, jumlah tersebut menjadi sebuah pencapaian tersendiri, karena para pengunjung yang hadir merupakan calon pembeli potensial.

"Pencapaian angka pengunjung sebesar 53 ribu pada penyelenggaraan JAW yang baru lahir ini kami rasa sangat baik, dan merepresentasikan pembeli potensial di Jakarta saat ini,” kata Nangoi dalam keterangan resmi yang diterima GridOto.com, Senin (21/3/2022).

Sementara itu Rizwan Alamsjah, selaku Ketua III GAIKINDO mengungkapkan, pameran yang digelar perdana ini mendapatkan kesan positif di masyarakat, khususnya para pembeli potensial.

Terbukti dari laporan beberapa peserta yang telah mencapai bahkan melebihi target penjualan selama JAW 2022.

“Kami bersyukur karena pada penyelenggaraan JAW yang pertama ini menciptakan awareness bahwa JAW adalah pameran yang dituju untuk mencari tahu tentang produk otomotif terbaru dan mendapatkan penawaran terbaik,” imbuh Rizwan.

Rizwan menambahkan, untuk hasil transaksi dari peserta pameran, yakni Daihatsu, Honda, Hyundai, Isuzu, KIA, Lexus, Mazda, MG, Mitsubishi Motors, Nissan, Suzuki, Toyota, dan Wuling serta industri pendukung otomotif lainnya saat ini masih dalam proses pendataan.

Rencananya Jakarta Auto Week akan menjadi pameran berkelanjutan yang diadakan tiap tahun, guna menjaga gairah pasar otomotif di Indonesia.

Baca Juga: Enggak Perlu Jauh-jauh ke Mandalika, Suzuki Juga Pamerkan Motor Balap GSX-RR Joan Mir di Jakarta Auto Week 2022

"Kami berharap seluruh penawaran dan kemudahan yang hadir pada JAW tahun ini dapat meyakinkan seluruh pengunjung untuk kembali berkunjung pada tahun depan," pungkas Rizwan.