Ralliart Turun Gunung, Andalkan Mitsubishi Triton di Asian Cross-Country Rally

Luthfi Abdul Aziz - Senin, 21 Maret 2022 | 15:35 WIB

Modifikasi Mitsubishi Triton garapan Mitsubishi Ralliart untuk ajang balap reli (Luthfi Abdul Aziz - )

GridOto.com - Mitsubishi Ralliart mengumumkan akan berpartisipasi dalam ajang Asian Cross-Country Rally pada 6-12 Agustus 2022.

Kembalinya Mitsubishi Ralliart ke ajang reli dunia ditandai dengan memperkenalkan Mitsubishi Triton sebagai senjata baru mereka.

Mitsubishi Triton ini akan digunakan tim Tant Sport, Thailand buat mengeksplorasi beragam medan ekstrem di wilayah Asia Tenggara.

Prototipe mobil reli berbasis Mitsubishi Triton ini tampil dengan nuansa khas Ralliart, baik dari sisi visual ataupun performa.

Wapcar
Modifikasi Mitsubishi Triton dipersiapkan untuk ajang Asian Cross-Country Rally 2022

Paling mencuri perhatian tentu saja balutan livery Ralliart yang atraktif dengan skema warna tri-tone hitam, merah, dan putih.

Selain punya visual atraktif, Mitsubishi Triton ini juga memasok beberapa part off-road untuk membantunya melibas medan berat.

Mulai dari towing hook di bumper depan dan belakang, snorkel, mud flap, roll bar, dan bak yang diisi 2 roda cadangan full-size.

Wapcar
Modifikasi Mitsubishi Triton mendapat serangkaian upgrade khusus

Keempat fender menganga Triton ini sudah dihuni pelek alumunium dengan balutan M/T ukuran besar agar lincah menjelajah lumpur.