Pelek Aftermarket Palsu dengan Pelek Aftermarket Replika, Apa Bedanya?

Radityo Herdianto - Senin, 21 Maret 2022 | 18:00 WIB

Pelek Replika Model Volk Rays TE37 (Radityo Herdianto - )

GridOto.com - Seperti apa sih pelek mobil aftermarket replika dengan pelek palsu itu?

Kerap kali saat membeli pelek aftermarket pemilik mobil bingung membedakan pelek replika dan pelek palsu.

Sedangkan kebutuhan utama saat modifikasi mobil salah satunya dari ganti pelek aftermarket.

Widya Setiawan, pemilik toko pelek dan ban Otomax Store, Gading Serpong, Tangerang mengatakan pelek palsu adalah pelek tiruan yang mengadopsi dari merek pelek yang sudah ada.

"Dari desain dibuat plek sama persis dengan model atau merek aslinya," sebutnya.

Radityo Herdianto / GridOto.com
Beragam Jenis Pelek Aftermarket Replika dengan Model dari Pelek Orisinalnya
 

Baca Juga: Otomax Store, Sedia Aneka Jenis Pelek Mobil Aftermarket Sesuai Budget

"Bahkan sampai penamaan mereknya juga pakai dari merek yang ditiru, padahal bukan produksi merek tersebut," sambungnya.

Berbeda dengan pelek yang disebut dengan replika dan tidak bisa disamakan dengan pelek palsu.

"Pelek replika dibuat terinspirasi dari model pelek branded yang ada dan banyak diminati," ujar Widya.

Menurutnya, pelek replika memiliki model mirip dengan model pelek branded yang sudah ada namun tidak sama persis.

Bahkan pelek replika tidak pernah mengklaim atau menggunakan merek pelek yang sudah ada.

"Sebut saja SSW keluaran Thailand yang variasi modelnya terinspirasi dari Volk Rays CE28, TE37, atau Enkei RPF1," jabar Widya.

Radityo Herdianto / GridOto.com
Pelek Orisinal Merek Torsion yang Meniru Model Pelek Volk Rays TE37

Baca Juga: Ganti Pelek Mobil Ukuran Lebih Besar, Benarkah Jadi Tambah Berat?

"Tapi pelek replika ini tidak bisa dibilang palsu karena pakai brand SSW dan ada pabrik dengan standarisasi yang jelas," imbuhnya.

Berbeda dengan pelek palsu yang disebut Widya tidak jelas produksi pabriknya darimana.

"Satu barang produksinya bisa beda-beda, tidak jelas tolak ukur standarisasi kualitas peleknya," tekan Widya.