GridOto.com - Mitsubishi Mirage berwajah Evo X, agresif dandan street racing
Modifikasi Mitsubishi Mirage asal Thailand ini tampil percaya diri dengan permakan eksterior
Wajah modifikasi Mitsubishi Mirage ini makin agresif usai cangkok muka sang kakak Mitsubishi Evo X yang ikonik.
Ubahan jelas terlihat pada area fascia yang mengadopsi gaya gril model trapezoidal lebar bak tampang Mitsubishi Evo X.
Tak sekadar operasi muka, estetika racing Mirage ini benar-benar terasa berkat body kit custom ala Varis yang terpasang.
Misalnya saja sisipan towing strap, lips spoiler lebar dan double canard di kedua sudut bumper depan yang tampak agresif.
Ubahan mencolok juga terjadi pada kap mesin yang diganti model lebih agresif berbahan serat karbon supaya lebih racing.
Sedangkan ubahan sisi samping terbilang minor, hanya side skirts dan tempelan stiker part aftermarket sebagai pemanis.
Bergerak ke area buritan, Mirage ini sudah mengganti tongkrongan bumper asli dengan versi ala diffuser yang lebih agresif
Juga dengan pintu bagasi yang diganti pakai serat karbon plus di bagian atap menempel spoiler yang terlihat cukup lebar.
Baju luar Mitsubishi Mirage ini ditutup dengan kelir kuning yang membuatnya kontras dengan body kit serat karbon tersebut.
Beranjak ke sektor kaki-kaki, Small Hatchback ini sudah ditopang suspensi Tein yang membuat tongkrongannya merunduk.
Gaya racing pada kaki-kaki dipercantik oleh pelek W Work Emotion ukuran 15 inci dan dibungkus ban Kumho KU31 205/45R15.