Modifikasi Suzuki Satria F150, Tampang Sporty Berlimpah Aksesori Mewah

Fedrick Wahyu - Rabu, 16 Maret 2022 | 18:30 WIB

Modifikasi Suzuki Satria F150 (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - Modifikasi Suzuki Satria F150, tampang sporty berlimpah aksesori mewah

Modifikasi Suzuki Satria F150 memang bisa menjadi motor yang lebih keren dan sporty saat kena racikan yang tepat

Umumnya kini, modifikasi Suzuki Satria F150 yang paling umum ialah dengan pemakaian part-part aftermarket premium, seperti contoh satu ini.

2banh.vn
Area kokpit mendapatkan master rem Anchor dan tuas kopling Accossato

Langsung ke detail ubahannya, di area setang modifikasi Suzuki Satria F150 ini terpasang master rem Anchor dan tuas kopling Accossato demi kontrol yang nyaman.

Selain itu disematkan juga gas spontan Domino dan saklar-saklar Ducati untuk melengkapi kokpitnya.

Sedangkan bagian sisanya dari kokpit masih cukup standar tanpa ada ubahan yang signifikan.

2banh.vn
Area kokpitnya masih cukup standar

Lanjut ke bagian kaki-kaki, ada beberapa upgrade istimewa yang mendongkrak performa dan penampilan.

Seperti kedua roda yang kini memakai pelek RCB palang delapan, yang aslinya untuk Yamaha Jupiter MX 135.