Tips Perbaikan Motor Bekas, Cara Atasi Rantai Motor Kelewat Kencang Atau Kendur

Mohammad Nurul Hidayah - Senin, 14 Maret 2022 | 12:40 WIB

Ilustrasi perawatan rantai motor (Mohammad Nurul Hidayah - )

Gridoto.com - Tips perbaikan motor bekas kali ini membahas soal cara atasi rantai motor yang kelewat kencang atau malah terlalu kendur ketika digunakan.

Masalah rantai motor kelewat kencang atau malah kendur ini sering ditemui di motor-motor yang mulai berumur dan belum lakukan penggantian rantai dan gir.

Rantai motor yang kelewat kencang ataupun kendur jangan dibiarkan karena kan menimbulkan efek negatif ketika motor digunakan.

"Bahaya rantai yang disetel kelewat kendur itu karena rantai bisa terlepas dari girnya," yakin Ahmad Hafiz mekanik bengkel Samudera Speed yang bengkelnya di Jl. Raya Bogor, Cibinong, Bogor, Jawa Barat.

Baca Juga: Bukan Mata Gir yang Tajam, Ini Patokan Gir Motor Harus Segera Diganti

Rantai yang terlepas dari gir tentu berbahaya, sebab bisa tersangkut dan membuat roda tiba-tiba terkunci dan membuat pengendara tergelincir.

Supaya rantai motor yang kelewat kendur tidak sampai lepas, kalian harus tahu ciri-cirinya agar bisa dicegah.

Youtube/MOTOR Plus
Gir dan rantai yang mulai aus bisa dideteksi dengan cara goyangkan rantai di posisi gir

"Jadi kalau rantai terlalu kendur itu gejala yang muncul adalah bunyi rantai lebih nyaring dibandingkan biasanya. Selain itu, saat ganti gigi atau deselerasi, akan muncul suara cetak-cetak yang nyaring juga," tambah Hafiz.

Selain rantai yang kelewat kendur, rantai motor yang kelewat kencang juga sama bahayanya dengan rantai yang kelewat kendur.