Tips Beli Mobil Bekas, Ini Penyebab Rumah Sekring Jadi Meleleh

Ryan Fasha - Kamis, 10 Maret 2022 | 18:00 WIB

Ilustrasi rumah sekring mobil (Ryan Fasha - )

GridOto.com - Tips beli mobil bekas dengan mengecek sistem kelistrikan.

Salah satu komponen penting kelistrikan mobil bekas yang mesti dicek adalah rumah sekring.

Rumah sekring ini dilewati oleh seluruh jalur kelistrikan yang ada di mobil.

Sekring bertugas sebagai pengaman arus listrik dari kemungkinan terjadi korsleting.

Tidak jarang kita menemukan rumah sekring mobil bekas yang meleleh.

blogspot.com
Ilustrasi sekring normal (kiri) dan sekring meleleh (kanan)

Baca Juga: Tips Beli Mobil Bekas, Cara Cek Oli Mesin Pakai Dipstick yang Benar

"Rumah sekring yang meleleh itu biasanya dikarenakan arus listrik yang besar melebihi kapasitas semestinya," buka Kuntarto Rahmat dari bengkel Goebuk Tune-Up di Jatinegara, Jakarta Timur.

"Biasanya saat sekring ini putus tidak diganti dengan ukuran ampere yang sama, tapi lebih besar," tambahnya.

Mengganti sekring dengan ukuran ampere lebih besar membuat sekring dan soket kelebihan beban arus listrik.

Alhasil, arus listrik yang melewati batas membuat panas pada bagian sekring dan rumah sekring.

Saat mobil digunakan terus menerus maka lama kelamaan rumah sekring akan meleleh.

Rumah sekring mobil bisa meleleh

Baca Juga: Tips Beli Mobil Bekas, Ini yang Membuat Honda Jazz GE8 Istimewa

Biasanya rumah sekring yang meleleh terjadi pada jalur kelistrikan yang dilewati arus listrik besar.

"Sebaiknya jangan sesekali mengganti sekring dengan ukuran berbeda atau lebih besar karena sangat berbahaya," tutup Kuntarto.