GridOto.com - Tidak harus semua, ada bagian mobil yang bisa diutamakan jika ingin pasang lapisan PPF (Paint Protection Film).
Lapisan PPF bisa melindungi cat mobil dari baret sekaligus menjaga kilau atau kemulusan.
Jika dirasa mahal, lapisan PPF tidak harus dipasang ke seluruh bagian bodi mobil.
Niko Setiadi, Brand Marketing Manager PT Jaya Kreasi Indonesia, distributor paint protection film Duratect dan Uniglobe di Indonesia mengatakan ada beberapa titik panel yang penting bisa dipasang lapisan PPF.
"Untuk bagian depan mobil yang terpenting di bemper dan kap mesin," sebutnya.
Baca Juga: Seperti Ini Cara Kerja Self-Healing Lapisan Paint Protection Film
Panel ini merupakan bagian yang paling mudah terkena kotoran ataupun stone chip secara frontal.
Khususnya bagian kap mesin, penampang yang posisinya horizontal mudah terekspos sinar matahari.
"Sebagai opsional bisa pasang di atap mobil karena sifatnya seperti kap mesin," saran Niko.