GridOto.com - Keluar sebagai pemenang MotoGP Qatar 2022, jika diperhatikan banyak logo sponsor Indonesia yang tampil di motor dan atribut Enea Bastianini lo.
Seperti yang diketahui, Gresini Racing sudah bermitra dengan banyak sponsor asal Indonesia dalam beberapa tahun terakhir di kelas Moto2 dan Moto3.
Gresini Racing sering disebut 'Tim Indonesia' gara-gara saking banyaknya sponsor yang menyokong tim asal Italia ini.
Pertama ada Federal Oil, yang selama bertahun-tahun menjadi sponsor utama Gresini Racing di kelas Moto2.
Kemudian ada Aspira, brand spare part di bawah Astra Otopart yang juga beberapa tahun menjadi sponsor Gresini.
Logo kedua brand tersebut terlihat jelas di bagian fairing samping kanan dan kiri di bawah tulisan THE NEXT dan Ducati.
Lanjut ke bagian depan motor ada brand Antangin yang terpasang di windshield Desmosedici GP, yang terlihat mencolok dengan logo berwarna merah dan kuning.
Kemudian ada Bold Riders yang terpasang di samping ram air motor Ducati tim Gresini.
Baca Juga: Biodata Enea Bastianini, Ternyata Segini Gaji Pemenang MotoGP Qatar 2022 Itu
Logo-logo tersebut juga terpasang pada pakaian balap Enea Bastianini dan sang rekan, Fabio Di Giannantonio.
Dan yang terbaru adalah adanya logo Wonderful Indonesia di bagian winglet motor Desmosedici GP tim Gresini.
Munculnya logo Wonderful Indonesia ini adalah bentuk kerja sama antara Gresini dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) Indonesia.
Dan khusus buat Bastianini sang pemenang MotoGP Qatar, helmnya juga memakai brand helm terkenal asal Indonesia KYT.
Pihak tim Gresini beberapa sempat mengungkapkan jasa besar sponsor asal Indonesia di MotoGP 2022 ini.
Meski hadir tanpa sponsor utama, Gresini tak mengalami masalah keuangan di musim ini karena banyaknya sponsor lain terutama dari Indonesia.
Sponsor tim Gresini asal Indonesia sangat diuntungkan karena logonya terekspos lebih banyak dengan kemenangan besar Bestia ini.