Mantan Race Director F1 Michael Masi Diancam Dibunuh, Bos Tim Red Bull Christian Horner Merasa Kasihan

Fendi - Minggu, 27 Februari 2022 | 22:30 WIB

Michael Masi mendapat banyak kecaman (Fendi - )


GridOto.com – Michael Masi yang menjadi sorotan sejak hasil kontroversial balap F1 Abu Dhabi pada Desember tahun lalu, dia dan keluarganya mendapat ancaman pembunuhan.

Akibat keputusan Michael Masi yang saat itu bertugas sebagai race director, hasil balap F1 Abu Dhabi 2021 menjadi kontroversial.

Kebencian yang diarahkan kepada Michael Masi sedemikian rupa setelah apa yang terjadi pada seri penutup balap F1 2021 itu.

Di awal tahun ini, FIA akhirnya mencopot Michael Masi dari jabatan sebagai race director F1.

Kabar terbaru, Michael Masi dan keluarga mendapat ancaman pembunuhan.

Bos tim Red Bull, Christian Horner mengungkapkan bahwa mantan race director Formula 1 itu menerima ancaman pembunuhan setelah akhir balapan pada malam hari itu.

Hal itu dikatakan Christian Horner kepada wartawan di Barcelona, saat berlangsung tes pramusim F1 2022.

“Kurangnya dukungan yang ditunjukkan kepada Michael, mengecewakan, terutama pada kesehatan mentalnya," kata Christian Horner, dikutip GridOto.com dari grandprix247.com.

Ia juga menyayangkan kabar adanya ancaman pembunuhan dan merasa kasihan kepada pria berkebangsaan Australia itu karena tidak banyak dapat dukungan.

Baca Juga: FIA Mengakui Hasil Balap F1 Abu Dhabi 2021 Menodai Citra Formula 1

Baca Juga: Masih Belum Puas, Lewis Hamilton Desak FIA Umumkan Hasil Investigasi F1 Abu Dhabi 2021 ke Muka Umum