Aventador SVJ Ogah Lamborghini, Tampil Kece, Luar Dalam Beraura Ferrari

Luthfi Abdul Aziz - Sabtu, 19 Februari 2022 | 16:55 WIB

Modifikasi Lamborghini Aventador SVJ tampil unik pakai warna Ferrari (Luthfi Abdul Aziz - )

GridOto.com - Ada yang enggak biasa dengan modifikasi Lamborghini Aventador SVJ ini karena terbungkus warna Rosso Corsa.

Seperti diketahui, Rosso Corsa adalah warna merah internasional bagi mobil balap yang notabene dipakai pabrikan mobil Italia.

Jadi warna Rosso Corsa ini dipakai mulai era 20-an oleh Alfa Romeo, Maserati, Lancia hingga yang terkini Abarth dan juga Ferrari.

Autoevolution
Modifikasi Lamborghini Aventador SVJ pakai warna Rosso Corsa dan pelek emas

Meski bukan untuk Lamborghini, tapi tidak bisa dipungkiri aplikasinya pada Aventador SVJ ini juga terlihat menggoda dan eksotis.

Tak sekadar laburan cat Rosso Corsa, hal lain yang ikut mencuri perhatian yaitu hasil repaint Satin Gold pada keempat peleknya.

Skema warna emas ini praktis bikin pelek multi-spoke bawaan tampil lebih nyentrik, dan memberi efek kontras dengan kelir bodi.

Autoevolution
Part serat karbon ikut menempel ke modifikasi Lamborghini Aventador SVJ

Terlebih lagi dikombinasi warna hitam dari part serat karbon yang menempel di sekitar intake bumper depan dan lips spoiler.

Selain pada wajah, part serat karbon lain juga menempel di side skirts, bumper belakang, cover engine, dan sayap ukuran besar.