Sirkuit Mandalika Terus Berbenah, Target Makin Siap Menggelar MotoGP Indonesia 2022

Muhammad Rizqi Pradana - Minggu, 13 Februari 2022 | 12:54 WIB

Sirkuit Mandalika terus berbenah, targetkan makin siap menggelar MotoGP Indonesia 2022. (Muhammad Rizqi Pradana - )

GridOto.com - Pertamina Mandalika Circuit terus melakukan pembenahan agar semakin siap menggelar MotoGP Indonesia 2022.

Yang sedang banyak dibicarakan tentu mengenai kondisi aspal yang disebut pembalap, Dorna, dan FIM perlu pembersihan berkala.

Hal tersebut pun sudah ditanggapi dan dilakukan dengan cepat oleh pihak penyelenggara yaitu Mandalika Grand Prix Association (MGPA) sejak hari pertama tes pramusim MotoGP Mandalika.

Tapi tidak hanya kenyamanan pembalap saat berlaga, MGPA juga sedang sibuk melakukan banyak pembenahan untuk meningkatkan kenyamanan penonton.

Kepada GridOto.com, Priandhi Satria selaku Direktur Utama MGPA mengatakan ada tiga pekerjaan utama yang sedang mereka lakukan saat ini.

“Pertama adalah pembangunan tribun permanen di sepanjang lintasan start/finis, pembangunan area hospitality di bukit 360,” ungkapnya ketika ditemui di sirkuit Mandalika, Jumat (11/2/2022).

Pradana/GridOto.com
Pengerjaan pembangunan tribun permanen di sepanjang lintasan lurus start/finis di sirkuit Mandalika.

“Serta pelebaran jalan raya untuk akses masuk ke area sirkuit,” tambah pria yang akrab disapa Andhi itu.

Terkait pembangunan tribun permanen, pekerjaan yang dilakukan tidak hanya membuat tribun penonton yang tadinya bersifat modular menjadi permanen.

Baca Juga: Ada Anak Bangsa Jadi Bagian Race Control MotoGP di Mandalika, Ungkap Bedanya Memimpin Balapan Lokal dan Dunia