GridOto.com - D'kutic adalah salah satu bengkel spesialis motor matic yang lahir karena pandemi.
Pandemi virus Corona yang menghantam Indonesia awal 2020 lalu ternyata berdampak besar terhadap bengkel.
Termasuk Muhammad Faiz, Owner bengkel spesialis motor matic, D'Kutic.
"Sebelum pandemi saya merupakan karyawan bengkel di daerah Ciracas, Jakarta Timur," buka Muhammad Faiz, Owner D'kutic kepada GridOto beberapa waktu yang lalu (06/21).
Baca Juga: Rafi Matic, Bengkel Spesialis Matic Servis Lengkap Cuma Rp 60 Ribuan!
"Ketika pandemi saya sempat dirumahkan namun tidak dipanggil lagi," tambahnya.
Berbekal kemampuan perawatan motor matic, Faiz memutuskan untuk buka bengkel motor matic sendiri.
"Sebelumnya saya juga pernah kerja di Takutic Motor," jelas Faiz.
"Berdasarkan pengalaman, pada November 2020 saya memutuskan untuk mendirikan D'kutic ini," tambahnya.
Baca Juga: Takutic Motor Bengkel Spesialis Matic, Biaya Servis Cuma Rp 35 Ribuan!