Air Radiator Mobil Sering Berkurang Drastis, Ini Dua Peyebab Utamanya

Ryan Fasha - Selasa, 8 Februari 2022 | 19:00 WIB

Ilustrasi isi air radiator (Ryan Fasha - )

GridOto.com - Air radiator mobil akan bersirkulasi saat mesin mobil bekerja.

Secara normal, air radiator ini tidak akan berkurang.

Kalaupun sampai berkurang tidak akan terlalu banyak.

Air radiator yang berkurang terlalu banyak perlu dilakukan pengecekan.

"Panas dari mesin mobil dalam keadaan normal seharusnya tidak membuat air radiator sampai berkurang jauh" buka Triyono dari bengkel Family Auto Service (FAS).

Radityo Herdianto
ilustrasi Isi Air Radiator

Baca Juga: Motor Extra Fan Radiator Mati, Dua Hal Ini Menjadi Penyebab Utamanya

"Setidaknya ada dua penyebab utama mengapa air radiator sampai berkurang sangat drastis, yakni tutup radiator dan kebocoran," tambahnya.

Tutup radiator bisa bermasalah akan membuat air radiator menguap saat suhu mesin naik.

Tekanan yang cukup tinggi tidak mampu diredam oleh karet dan pegas di tutup radiator.

Alhasil, air radiator menguap ke udara begitu saja.

Selanjutnya yakni kebocoran pada sambungan slang dan komponen lainnya.

Slang radiator mobil

Baca Juga: Ini Dampak Extra Fan Radiator Lemah Terhadap Sistem Pendingin

"Kebocoran ini juga bisa menjadi penyebab selanjutnya, bisa bikin air radiator berkurang juga," jelas Triyono yang bengkelnya ada Jl. Bintara, Bekasi.

Lakukan pengecekan secara menyeluruh agar air radiator tidak berkurang drastis dalam waktu singkat.