Peduli Lingkungan, Pengguna Suzuki Satria Bersatu Sapu Bersih Pantai Lombok

Mohammad Nurul Hidayah - Senin, 7 Februari 2022 | 13:03 WIB

Bersama membersihkan area pantai di Lombok dari sampah (Mohammad Nurul Hidayah - )

Gridoto.com - Wujudkan kepedulian terhadap lingkungan, pengguna Suzuki Satria F150 bersatu gelar sapu bersih lokasi wisata pantai Lombok Utara, akhir pekan lalu (30/1/2022).

Aksi sosial ini dilakukan dua klub motor asal Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Dua klub yang terlibat yakni Suzuki Satria F150 Club (SSFC) Pengda Lombok bersama Paguyuban Satria Lombok.

Mereka bersatu membersihkan sampah yang tersebar di area pantai di Lombok Utara.

Baca Juga: Tips Perbaikan Motor Bekas yang Bohlam Lampu Utamanya Sering Putus

Secara bergotong-royong mereka membersihkan sampah lalu membawanya ke lokasi pembakaran sampah setempat.

"Latar belakang kegiatan ini adalah untuk memberikan edukasi kepada masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan di pinggir pantai," jelas Lalu Danial Hafidz, Ketua SSFC Pengda Lombok.

Mereka mengharapkan kegiatan ini menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk menjaga kebersihan.

Istimewa
Dua klub motor bersatu untuk membersihkan lingkungan dari sampah

Untuk para anggota yang terlibat, diharapkan kegiatan ini bisa menumbuhkan rasa tanggung jawab saat bermasyarakat.

Baca Juga: 3 Cara Upgrade CVT Untuk Meningkatkan Performa Yamaha Fazzio

Danial juga mengharapkan dengan terjaganya kebersihan area pantai dapat menggugah daya tarik wisata bagi wisatawan domestik maupun mancanegara.

"Acaranya benar-benar seru penuh canda tawa teman-teman dari kedua klub. Berkat kinerja teamwork, alhamdulillah akhirnya aksi sapu bersih bisa selesai," tutup Lalu Danial.

Dengan kegiatan seperti ini juga diharapkan menjadi inspirasi bagi klub dan komunitas motor lain serta masyarakat agar peduli dengan lingkungan sekitar tempat mereka tinggal.