Gridoto.com - Ada 6 cara simpel yang bisa kalian lakukan untuk menjaga kondisi aki motor tetap optimal.
Ini sangat penting diperhatikan karena peran aki motor sangat vital di motor keluaran terbaru yang memiliki banyak perangkat elektronik.
"Mengingat pentingnya fungsi aki pada motor, kami ingin membagikan beberapa panduan perawatan sehingga kondisinya awet dan penggunaannya dapat maksimal," ucap Muslian, Manager After Sales Main Dealer Yamaha di Sumatera Selatan dan Bengkulu, PT Thamrin Brother.
Hal pertama yang kalian harus kalian lakukan adalah melakukan pengecekan berkala pada aki motor.
Baca Juga: Motor Rajin Servis Tetapi Knalpot Ngebul, Ternyata Ini Penyebabnya
Jika motor masih menggunakan aki tipe basah, wajib lakukan pengecekan volume air aki dan pastikan selalu berada pada batas anjuran, dan lakukan penambahan jika perlu.
Selain itu, baik pengguna aki tipe basah atau kering harus pastikan voltase aki di atas 12,4 volt, segera lakukan charge jika sudah di bawah 12,4 volt.
Kedua, jangan gunakan aksesoris motor yang membebani kelistrikan secara berlebihan.
Sebab, hal itu bisa membebani aki dan bisa membuatnya mudah tekor dan bermasalah.