GridOto.com - Pasang roller rocker arm di Yamaha Mio ternyata butuh biaya segini.
Motor keluaran lama seperti Yamaha Mio bisa dipasang roller rocker arm menggantikan pelatuk model konvensional.
Saat ini cukup banyak produsen part aftermarket yang menjual roller rocker arm untuk motor lama seperti Yamaha Mio ini.
Karena pasang roller rocker arm di Yamaha Mio memiliki banyak kelebihannya.
Baca Juga: Getar di Setang Motor Bikin Riding Enggak Nyaman, Begini Solusinya!
"Klaimnya dari produsen itu kan power bisa naik, tapi kalau dari pengalaman yang paling terasa di torsinya yang meningkat. Terasa terutama di putaran bawah mesin," terang Deddy Wahyu mekanik Jaya Motor yang sering garap Yamaha Mio.
"Bensin juga diklaim lebih irit kalau pasang roller rocker arm ini," tambah Emon sapaan akrabnya.
Kenaikan power dan bensin lebih irit ini efek dari pemasangan roller rocker arm yang bikin gesekan di noken as jadi lebih minim dan lancar sehingga berpengaruh ke performa.
"Enaknya juga sekarang pemasangan roller rocker arm itu plug & play tanpa ubahan apa-apa," lanjut Emon yang buka di Jl. Palem Indah No.15, Pondok Aren, Tangerang Selatan.
Baca Juga: Selain Sering Geber Motor Sampai Limiter, Ini Penyebab Per Klep Patah
"Untuk biayanya sendiri juga masih tergolong terjangkau, dan bisa pilih mau beli roller rocker arm saja atau termasuk noken as-nya," tambahnya.
"Kalau beli roller rocker arm saja ada di rentang harga Rp 300 ribuan, sementara kalau beli yang satu set dengan noken as-nya itu Rp 500 ribuan," ujranya lagi.
Meskipun sudah plug and play, sebaiknya penerapan roller rocker arm ke mesin motor dilakukan mekanik berpengalaman.
Apalagi jika kalian tidak membeli roller rocker arm yang satu set dengan noken as, berarti harus melakukan penyesuaian profil noken as bawaan motor kalian.
Jadi itu tadi biaya yang harus kalian siapkan untuk mengganti rocker arm bawaan motor Yamaha Mio dengan model roller rocker arm.