GridOto.com - Modifikasi Toyota GR 86 ini mengingatkan pada sosok Toyota AE86 di serial anime Initial D, mungkin saja evolusinya.
Meski hanya sebatas modifikasi digital, Toyota GR 86 ini sukses didesain mirip wajahnya bak mobilnya Takumi di serial Initial D.
Visualisasi Toyota GR 86 hasil kreasi seniman digital Jon Sibal ini hadir dalam laburan skema warna dual-tone hitam dan putih.
Bodi berkelir putih dengan strip dan warna hitam di bodi bawah, sementara huruf kanji Fujiwara Tofu Shop menghiasi sisi samping.
Selain livery khas Initial D, upgrade lain termasuk pasokan body kit agresif untuk mempertegas konsep racing yang diusungnya.
Mulai dari depan, hadir bumper baru yang didesain sangar dengan membawa air dam menganga dan dilengkapi towing hook.
Juga upgrade canard dan splitter besar menempel di bumper depan, berikut kap mesin bergaya agresif dengan sisipan air vent.
Pada bodi samping GR 86 ini sudah dijejali over fender yang membuatnya terlihat lebih gambot, termasuk side skirts simpel.