GridOto.com - Mempermanis tampilan eksterior bisa dengan menambahkan lips spoiler.
Lips spoiler ini bisa dibentuk sedemikian rupa mengikuti bentuk bumper mobil.
Pemasangan lips spoiler cukup mudah yakni dengan dibaut pada bagian bumper.
Akan tetapi setelah pemasangan lip spoiler ada hal yang harus diperhatikan.
Saat GridOto.com berkunjung ke bengkel spesialis Paduka Auto Garage, sang pemilik Aditya menjelaskan bahwa cara bawa mobil harus diperhatikan.
Baca Juga: Suhu Oven Pengering Cat Bodi Mobil Terlalu Tinggi, Ini yang Terjadi
"Memang terdengar sepele, tapi cara bawa mobil yang lebih hati-hati sangat diperlukan setelah pemasangan lips spoiler," buka Adit.
"Lips spoiler ini akan menambah pendek bagian depan mobil sehingga menjadi lebih dekat ke permulaan jalan," tambahnya.
Apalagi kalau mobil yang pakai lips spoiler dibuat jadi ceper.
Sebagai contoh saat melewati speed bump atau "polisi tidur" perhatikan ketinggiannya.
"Kalau masih memungkinkan dilewati, pelankan kecepatan agar lips spoiler tidak kena," jelas pria yang bermarkas di Jl. Kaliabang, Bekasi.
Baca Juga: 3 Faktor Penting Ini Mempengaruhi Hasil Pengecatan Bodi Mobil
Pun demikian saat melewati jalan rusak atau berlubang.
"Jangan sampai dihajar terus bisa lips spoilernya kena aspal atau jika entakan cukup keras bisa bikin baut pegangan jadi mudah kendur," tutup Adit.