Sudah Tahu Belum Apa Perbedaan Istilah Facelift dan All New? Simak Nih Penjelasannya

Gayuh Satriyo Wibowo - Senin, 24 Januari 2022 | 13:40 WIB

Perbedaan istilah facelift dan all new (Gayuh Satriyo Wibowo - )

GridOto.com - Penggunaan istilah untuk membedakan mobil terbaru cukup beragam. Seperti istilah facelift dan All New.

Contohnya nih All New Honda BR-V, Mitsubishi Xpander facelift, Honda Supra GTR 150 facelift, All New Suzuki Satria F150, dan masih banyak lagi.

Mungkin beberapa dari sobat masih bingung apa sih beda dari penggunaan istilah tersebut.

Melansir Suzuki.co.id, facelift adalah penyegaran terhadap bentuk suatu kendaraan namun tidak secara keseluruhan.

Pada dasarnya, facelift tidak mengubah bentuk sebelumnya dari kendaraan tersebut.

Perubahan biasanya ada pada interior maupun eksterior dan hanya minor.

Seperti desain fisik lampu belakang, headlight, spion, ataupun warna grille.

Selain mengubah desain, facelift bisa juga menambah ornamen pada bagian kendaraan.

Baca Juga: Bikin Penasaran, Ternyata Ini Arti Istilah Jet Cooled di Motor Suzuki 2-Tak

Seperti diffuser di bumber, penambahan wing, dan detail-detail minor lainnya.

Tujuan dari facelift agar dapat memberi penyegaran pada suatu produk agar kembali menarik konsumen sebelum keluar model All New.

Dok. HPM
Honda Surabaya Center melakukan penyerahan All New BR-V kepada 50 konsumennya di Ciputra World Surabaya.

Nah, kalau All New merupakan sebutan untuk mobil yang dihadirkan dalam bentuk yang baru dan berbeda dari sebelumnya.

All new akan membuat tampilan model kendaraan menjadi serba baru, mulai dari segi rangka, desain, kode sasis, hingga penambahan dari segi kelengkapannya.

Perubahan yang mayor membuat kendaraan sangat mudah dibedakan dengan model sebelumnya.

Dalam pengembangan model kendaraan all new, produsen membutuhkan waktu yang relatif lama dan terlebih dahulu harus dilakukan riset.

Biaya yang diperlukan untuk mobil all new juga cukup besar.

Jadi tak heran jika facelift atau penyegaran model menjadi pilihan terbaik produsen sebelum mengeluarkan versi all new.