GridOto.com - Yamaha tak ingin kalah dengan merek motor lain dengan memperkenalkan skuter listrik baru yang diberi nama Yamaha EMF.
Skuter listrik ini merupakan hasil kerjasama dengan Gogoro.
Yamaha EMF menjadi skuter listrik keduanya setelah merilis Yamaha EC-05 pada 2019 lalu.
Yang menjadi pembeda dengan kendaraan listrik pada umumnya adalah skuter ini enggak perlu dicharge.
Yup, hal tersebut karena pengisian baterai dilakukan di luar kendaraan.
Pengguna bisa mencopot baterai dan menggantinya dengan baterai yang sudah memiliki daya.
Penukaran baterai bisa dilakukan di stasiun swap baterai dari Gogoro tentunya.
Jadi sobat enggak perlu melakukan charge baterai sendiri deh.
Kalau soal desain, tampang Yamaha EMF memiliki desain futuristik dengan banyak tarikan garis tajam.