TopCar Garap Mercedes-AMG GLC 63 S, Tambah Jumawa Bertenaga 671 DK

Luthfi Abdul Aziz - Jumat, 21 Januari 2022 | 19:35 WIB

Modifikasi Mercedes-AMG GLC 63 S hasil garapan TopCar, Rusia (Luthfi Abdul Aziz - )

GridOto.com - Sebagian orang mungkin berpendapat bahwa Mercedes-AMG GLC 63 S adalah wujud sempurna dari crossover performa tinggi.

Selain menawan dari penampilan luarnya, Mercedes-AMG GLC 63 S dapat menyemburkan tenaga 503 dk berkat mesin V8 4.000 cc twin-turbo.

Kendati demikian, TopCar merasa proporsi standar Mercedes-AMG GLC 63 S dapat ditingkatkan, baik dari segi estetika ataupun tenaga.

Formacar
Modifikasi Mercedes-AMG GLC 63 S mendapat body kit Inferno

Jika melihat eksterionya, crossover Mercedes-Benz ini dipoles jadi tampil lebih ganteng dengan body kit andalan yang diberi label Inferno.

Pasokan body kit aerodinamis ini terdiri dari add-on spoiler agresif di bumper depan serta gril dengan bilah vertikal plus emblem baru.

Upgrade lain di depan ialah kap mesin bergaya agresif, sementara sektor samping hadir asupan fender flare dan side skirts model winglet.

Formacar
Modifikasi Mercedes-AMG GLC 63 S hasil garapan TopCar, Rusia

Beranjak ke area belakang, terdapat spoiler atap minimalis dan diffuser bergaya sporty yang siap menampung double muffler di kedua sisi.

Seluruh komponen body kit tersebut terdiri dari 40 bagian dan terbuat dari serat karbon yang berpadu dengan dominasi bodi yang di wrapping stiker krom hingga terlihat berbeda.