GridOto.com - Membangun mobil dari nol tentu dapat memberi kepuasan tersendiri.
Untuk yang belum bisa membangun mobil asli, bisa kok menyalurkan keinginan tersebut melalui miniatur.
Seperti di kanal YouTube Dream Models yang memperlihatkan proses merakit miniatur Nissan 350Z lansiran Tamiya dengan skala 1/24.
Ukuran segitu sih enggak terlalu kecil untuk digarap maupun dipajang setelah prosesnya rampung tentunya.
Dalam video terlihat proses pengerjaan begitu teliti dan hati-hati.
Dimulai dari pengecatan bodi luar.
Bodi diamplas, diberi cat dasar, dan akhirnya dicat menggunakan warna emas.
Tak lupa diberi garnish hitam seperti pada bagian karet kaca.
Baca Juga: Cuma Modal Kayu, Seniman Ini Buat OtoToys Toyota Land Cruiser