Terinspirasi Mobil Tesla, Yamaha NMAX Baru Kece Main Elegan

M Aziz Atthoriq - Kamis, 6 Januari 2022 | 16:55 WIB

Modifikasi Yamaha All New NMAX tampilan elegan larinya kencang (M Aziz Atthoriq - )

GridOto.com - Yamaha All New NMAX tampil elegan berdarah racing, modifikasi terinspirasi dari mobil Tesla.

Tentunya bagi pecinta otomotif, merek Tesla tak asing lagi yaitu sebuah mobil bertenaga listrik dengan konsep elegan dan dapat berlari kencang.

Nah sehubungan dengan hal tersebut, Edy Rahmat menjadikan mobil Tesla sebagai inspirasi modifikasi Yamaha All New NMAX miliknya.

"Inspirasi saya memang mobil Tesla. Saya suka bentuknnya bagus-bagus dan elegan, namun tetap sporty dan kencang," tutur Edy panggilan akrabnya.

Baca Juga: Yamaha NMAX Bergaya Racing Ini Makin Sangar Oprek Mesin Jadi 200cc

Ingin tampilan tetap elegan, Edy pun mengguyur skutik gambotnya dengan kelir hitam glossy yang bikin motor terlihat kalem dan kinclong.

Tesla
Yamaha NMAX repaint hitam glossy

Bukan hanya itu, aura racing pun makin terlihat diberbagai sektor dengan sentuhan karbon kevlar dan pasokan part racing.

Mulai dari area setang, Edy mencangkok sepasang master rem KTC  plus gas spontan lansiran KTC Kytaco.

Tesla
Sektor setang Yamaha All New NMAX keren dengan master rem dan tabung rem racing

Tampang fascia depan makin kece, cowok domisili Makassar, Sulawesi selatan ini memasang winshield Jenong Gustiden darkblack plus custom headlamp alias lampu depan.

Baca Juga: Enggak Cuma Penampilan Kece, Yamaha NMAX Ini Punya Kaki-kaki Proper

Tesla
Wajah depan Yamaha All New NMAX bro Edy

"Disektor penerangan, saya custom lampu depan pasang alias dan demon eyes blue. Nah kalau lampu signnya pakai Wuming," sambung Edy.

Ingin tampilan motornya lebih racy, sektor kaki-kaki pun enggak ketinggalan diupgrade sob.

Sepintas, Yamaha All New NMAX ini terlihat terondol yang mengesankan performa mesinnya gahar.

Tesla
Yamaha All New NMAX pasang pelek jari-jari dan upgrade pengereman

Yups, tak lagi pakai pelek racing Edy memasang pelek jari-jari Takasagho ring 14 berkelir biru.

"Biar lebih dapet kesan racingnya. Saya pakai Takasagho ring 14 biru, teromol VND dan bannya pakai FDR MP27 ukuran 90/80-14." jelas Edy yang memberi nama motornya 'Tesla' ini.

Baca Juga: Kenalin Si Kaiju, Yamaha NMAX Dari Sulut Warna Bodi Bikin Kepincut

Bukan hanya itu sob, ubahan kaki-kaki pun berlanjut menyasar pada sektor pengereman yang diupgrade guna mengimbangi spesikasi mesin yang telah melonjak.

Alhasil, kaliper rem depan pun diganti dengan kaliper rem KTC Kytaco 4p dikombo dengan kaliper rem belakang KTC Kytaco 2p.

Tesla
Tampak buritan Yamaha All New NMAX keren dengan sokbreker KTC Racing dan custom sektor mesin

Agar handling motor makin maksimal dan tampilan tambah keren, sokbreker belakang orisinal dipensiunkan dengan sokbreker yang juga lansiran KTC Racing 3D.

Oh ya sob, sedikit bocoran mesin Yamaha NMAX baru ini juga diupgrade sob dengan kapasitas mesin melonjak signifikan.

Baca Juga: Kenalin Si Kaiju, Yamaha NMAX Dari Sulut Warna Bodi Bikin Kepincut

 "Kan pengen elegan tapi kencang. Mesin saya upgrade tentunya enggak lagi 155cc, seru banget selama saya modif si Tesla ini jadi banyak temen bisa sharing otomotif.  Bisa refreshing dan healingnya karena jujur baru saya ngerasain yang namanya sunmori dan NR." ceritanya menutup wawancara.