Regulasi Baru Berlaku di F1 2022, Kisah Fenomenal Brawn GP Bisa Terulang?

Rezki Alif - Senin, 3 Januari 2022 | 18:15 WIB

Jenson Button juara F1 2009 bersama Brawn GP (Rezki Alif - )

GridOto.com - Kompetisi F1 2022 mendatang akan memakai regulasi teknis mobil yang benar-benar baru dibandingkan sebelumnya.

Konsep mesin yang dipakai masih sama, akan tetapi bentuk mobilnya sangat berbeda dengan dengan konsep aerodinamika yang berbeda.

Regulasi mobil baru ini dibuat untuk membuat kompetisi semakin ketat karena peluang salip-menyalip lebih besar dari sebelumnya.

Konsep aerodinamika mobil F1 yang baru memproduksi aliran udara yang lebih bersih, sehingga sebuah mobil bisa berada di belakang mobil lain dengan jarak yang lebih dekat dan dengan durasi yang lebih lama.

Selain itu, perubahan regulasi ini juga membuat peluang tim papan bawah ataupun papan tengah memperoleh kesempatan lebih besar mengejar tim papan atas.

Karena bisa dikatakan seluruh tim memulai kembali pengembangan mobil dari nol untuk F1 2022 ini.

Makanya tim papan bawah yang kesulitan selama beberapa musim terakhir pun bisa saja punya kesempatan untuk jadi tim kompetitif di F1 2022.

Para fans tentu ingat dengan memori F1 2009, saat regulasi baru yang berbeda dari sebelumnya diperkenalkan.

Baca Juga: Tim Mercedes Bocorkan Tampang Mobil F1 2022, Bentuknya Beda Dengan Mobil yang Dipamerkan