Tips Beli Mobil bekas, Tanda Filter Bahan Bakar Mesin Diesel Kotor

Ryan Fasha - Senin, 3 Januari 2022 | 18:00 WIB

Ilustrasi Filter Solar (Ryan Fasha - )

GridOto.com - Setiap mobil dengan mesin diesel memiliki filter bahan bakar.

Ia bertugas menyaring kotoran yang terdapat dalam bahan bakar.

Nah, salah satu tips beli mobil bekas adalah  mengecek kondisi filter bahan bakar mesin diesel yang mulai kotor.

Caranya bagaimana?

"Sebenarnya ada beberapa tanda-tanda jika filter bahan bakar mesin diesel ini mulai kotor," buka Erick Budiman dari bengkel Jakarta Diesel Squad (JDS).

Harun/GridOto.com
Ilustrasi Filter solar atas dan bawah Hyundai H-1 tahun 2011 sampai 2013

Baca Juga: Tips Beli Mobil Bekas, Deteksi Engine Mounting yang Mulai Rusak

"Hal yang paling umum dirasakan adalah saat pedal gas dimainkan, akan terasa ada delay putaran mesin," tambahnya.

Hal ini dikarenakan aliran bahan bakar agak tersendat menuju injektor.

Selain itu, tanda jika filter bahan bakar mesin diesel yang kotor bisa dilihat dari gas buang.