GridOto.com - Ternyata bunyi klotok dari area head silinder motor bukan selalu kerusakan pada bagian tensioner.
Umumnya, baik pemilik maupun mekanik yang mendeteksi adanya bunyi klotok dari area head silinder akan berasumsi kalau suara itu dari rusaknya tensioner.
Karena tensioner yang rusak atau lemah bikin tekanan ke keteng tidak stabil dan membuat munculnya bunyi klotok.
Tapi kalau ternyata kondisi tensioner masih bagus atau tensioner sudah diganti tetap muncul bunyi klotok, dari mana asalnya?
Baca Juga: Tips Beli Motor Bekas, Mur Pulley NMAX Lama Mulai Slek? Pakai Ini Lebih Kuat
"Sebetulnya memang tensioner bukan satu-satunya masalah yang mengakibatkan bunyi klotok," terang M. Fathulloh dari IMT Garage di daerah Sawah Lama, Ciputat, Tangerang Selatan.
"Ada beberapa tipe motor yang menggunakan camshaft holder atau rumah noken as, nah problemnya bisa muncul dari sana," terang Ian sapaan akrabnya.
Umumnya motor Honda dan Suzuki yang menggunakan camshaft holder ini.
"Jadi kalau motor sudah turun mesin atau baru ganti noken as pastikan pemasangan rumah noken as ini terpasang dengan kencang dan harus pas," lanjutnya.
Baca Juga: Ada Tiga Tipe Lapisan Pinlock Buat Visor Helm, Kenali Bedanya