Toyota Land Cruiser Tarik Truk Tangki yang Gak Bisa Nanjak, Endingnya Bikin Melongo

Ruditya Yogi Wardana - Rabu, 22 Desember 2021 | 13:05 WIB

Toyota Land Cruiser dipakai buat bantu tarik truk tangki yang enggak bisa nanjak. (Ruditya Yogi Wardana - )

GridOto.com - Toyota Land Cruiser memang jadi SUV yang cukup dikenal oleh para pencinta otomotif, baik di Indonesia maupun internasional.

Mengingat Toyota Land Cruiser punya sejarah panjang, karena sudah eksis sejak 1951 silam.

Bagi sebagian kalangan pencinta otomotif, Land Cruiser dianggap SUV dengan daya tahan yang kuat dan punya performa mumpuni.

Jadi enggak heran kalau SUV besutan pabrikan berlogo tiga oval ini sering diajak melakukan kegiatan-kegiatan ekstrem.

Contohnya seperti di video yang diunggah akun Instagram @kitotv.official beberapa waktu lalu.

Dalam video terlihat SUV yang merupakan Land Cruiser 200 sedang bersiap untuk menarik truk tangki.

Tampaknya truk tronton tersebut tidak bisa melewati jalan menanjak karena jalurnya masih berupa tanah dan dalam kondisi basah.

Saat Toyota Land Cruiser 200 melaju, mesinnya langsung meraung-raung karena berusaha menarik truk tangki yang ada di belakangnya.

Baca Juga: Toyota Land Cruiser 200 Dibikin Makin Kekar Siap Terjun Medan Off-road Berat

Baca Juga: Inden Toyota Land Cruiser 300 Mengular Sebelum Peluncuran, Setahun Indonesia Hanya Kebagian Ratusan Unit?

Hebatnya, dengan bantuan Land Cruiser 200, truk tangki yang awalnya kesusahan menanjak jadi bisa melewatinya walau secara perlahan.

Perlu diketahui, Toyota Land Cruiser 200 dibekali dengan mesin yang enggak main-main lo.

Yakni mesin V8 twin turbodiesel berkapasitas 4.461 cc yang mampu menghasilkan tenaga 235 dk dan torsi 615 Nm.

Supaya mampu melibas jalur off-road, Land Cruiser 200 dibekali denngan penggerak 4 roda alias Four-Wheel Drive (4DW) dan dipadukan dengan girboks otomatis 6-percepatan.

Biar enggak penasaran dengan aksi Toyota Land Cruiser 200 menarik truk tangki, sobat bisa tonton video berikut ini:

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh KITO TV (@kitotv.official)