GridOto.com - Kebakaran yang melalap Mitsubishi Xpander, Daihatsu Xenia, dan Mitsubishi L300 terjadi di Kalimantan Timur.
Lebih tepatnya, kejadian itu berlangsung di Barong Tongkok, Sendawar, Kutai Barat, Kalimantan Timur, Jumat (17/12).
Selain tiga mobil, kejadian di Kutai Barat juga menyebabkan toko sembako sekaligus Pom Mini ikut ludes terbakar.
Melansir TribunKaltim.co, sejumlah warga mengaku sempat melihat awal kejadian yang bermula dari Pom Mini.
Tak selang beberapa saat kemudian, Pom Mini tersebut mengeluarkan asap yang disusul dengan kobaran api.
Amukan si jago merah dengan cepat melibas bangunan di sisi kanan dan kiri toko yang memiliki Pom Mini tersebut.
Setelah memakan waktu kurang lebih 1 jam, api berhasil dipadamkan oleh petugas pemadam kebakaran BPBD Kutai Barat dibantu armada Water Cannon milik Polres Kutai Barat.
Usai kebakaran, Tim Inafis Polres Kutai Barat langsung melakukan identifikasi penyebab kebakaran terjadi.
Baca Juga: Biaya Spare Parts Mitsubishi Xpander Terbaru Sampai 100 ribu Kilometer
Baca Juga: Biaya Servis Mitsubishi Xpander Rp 7 Jutaan Sampai 100 Ribu KM Lho
Berdasarkan data yang berhasil dihimpun, kebakaran yang terjadi sekitar pukul 09.30 ini diduga terjadi karena korsleting di Pom Mini.
Hal tersebut juga dibenarkan Paulus, warga setempat yang menjadi saksi mata saat kebakaran berlangsung.
"Ada korsleting. Perkiraan dari dinamo nozzle yang menyebabkan percikan api," tutur Paulus.
Namun hingga saat ini Tim Inafis Polres Kutai Barat belum memberi penjelasan lebih rinci mengenai penyebab kebakaran.
Artikel ini telah tayang di TribunKaltim.co dengan judul Kesaksian Warga soal Pemicu Kebakaran di Kubar, Polisi Lakukan Identifikasi, Pom Mini Jadi Arang