GridOto.com – Ada tips buat kalian yang beli motor matic bekas, jangan lupa untuk periksa kondisi mud flap yang terpasang di kolong sepatbor belakang motor matic untuk melindungi mesin.
Enggak seperti motor jenis bebek atau sport, kolong roda motor matic langsung menyatu dengan mesin bagian belakang.
Pada bagian ini, antara kolong roda dan mesin biasanya terdapat mud flap yang berfungsi menangkal masuknya cipratan air dan kotoran ke bagian mesin.
“Kalau motor sudah berumur atau jarak tempuh tinggi, biasanya kondisi mud flap sudah getas atau robek karena pemakaian,” jelas Adhi Prasodjo, Service Advisor Yamaha Dinamika Motor, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Baca Juga: Musim Hujan Telah Tiba, Awas Part Di Roda Motor Ini Rawan Rusak
Hal ini disebabkan karena bahan mud flap yang terbuat dari karet lentur, terpapar panas mesin atau radiator yang letaknya berdekatan bikin getas dan robek.
Selain itu, mud flap juga bisa robek akibat gesekan dengan ban belakang saat motor dipakai membawa beban berat yang bikin ban bersentuhan dengan mud flap.
“Pastikan mud flap masih ada atau kancing pengikatnya masih terpasang lengkap, sebab kalau tidak pasti area bagian atas mesin jadi kotor,” jelasnya.
Seandainya kondisi mud flap sudah rusak, kalian bisa ganti baru dengan harga di bawah Rp 50 ribu untuk mud flap standar.
Baca Juga: Bikers Harus Tahu, Begini Arti Kode yang Tercetak di Ban Motor