GridOto.com - Beberapa pembalap tampil dengan helm spesial pada seri terakhir F1 Abu Dhabi 2021 di Sirkuit Yas Marina akhir pekan ini.
Beberapa di antaranya memakai helm spesial sebagai ucapan perpisahan kepada rekan setim ataupun timnya saat ini.
Misalnya saja yang dilakukan oleh George Russell, yang akan meninggalkan tim Williams untuk pergi ke Mercedes.
Russell memakai helm berwarna putih dengan berisi tanda tangan dan kata-kata mutiara dari seluruh kru tim Williams.
Members of the team have left their good luck messages on @georgerussell63's Abu Dhabi helmet! ✍️ pic.twitter.com/SL0OpXbDpm
— Williams Racing (@WilliamsRacing) December 10, 2021
Lalu ada Antonio Giovinazzi, yang akan menjalani balapan F1 terakhirnya akhir pekan ini.
Uniknya, Giovinazzi malah memakai helm dengan tulisan 'Thanks Kimi' dan 'Iceman' sebagai ucapan perpisahan kepada rekan setim sekaligus seniornya, Kimi Raikkonen.
Desain helm yang digunakannya-pun sama dengan yang pernah dipakai Raikkonen saat masih bersergam Ferrari.
Time to celebrate a legend, time to thank a true friend ❤️#Kimi #Legend #Thankyou pic.twitter.com/6DutZvPb2i
— Antonio Giovinazzi (@Anto_Giovinazzi) December 10, 2021
Kimi Raikkonen memakai helm spesial dengan desain seperti yang dipakainya saat debut di F1.
Throwback helmet for Kimi... ????????#KiitosKimi pic.twitter.com/iS2RsHktBg
— Alfa Romeo Racing ORLEN (@alfaromeoracing) December 10, 2021
Duo Ferrari, Charles Leclerc dan Carlos Sainz juga memakai desain spesial meskipun tidak menjalani laga perpisahan dengan siapapun.
Warna merah yang identik dengan Ferrari sama-sama dipilih kedua pembalap.